Membeli Properti yang Belum Dibangun, Mungkinkah? | KF Map – Digital Map for Property and Infrastructure in Indonesia
Membeli Properti yang Belum Dibangun, Mungkinkah?
Monday, 2 January 2023

Pada dasarnya, pemasaran atau jual beli, misal apartemen yang belum masuk proses konstruksi memang dimungkinkan, sesuai UU No.20 tahun 2011 tentang Rumah Susun.

Menurut Undang-Undang No.20 tahun 2011, pemasaran apartemen yang belum masuk fase pembangunan dapat dilakukan jika telah memiliki,

  1. Kepastian peruntukan ruang, ditunjukan melalui surat keterangan rencana kota yang sudah disetujui oleh pemerintah daerah
  2. Kepastian Hak atas tanah, ditunjukan adanya sertifikat atas tanah dari lahan yang akan dibangun
  3. Kepastian Status penguasaan rumah susun, ditunjukan dengan hasil pertelaan dari dari pemerintah daerah baik kepemilikan berupa SHM Sarusun dan SKBG Sarusun
  4. Perizinan pembangunan rumah susun, ditunjukan adanya IMB
  5. Jaminan atas pembangunan rumah susun dari lembaga penjamin, berupa surat dukungan baik bank maupun non bank

Calon pembeli yang berminat pada unit apartemen yang belum dibangun perlu memastikan kelima unsur diatas terpenuhi. Selain itu juga perlu memastikan, skema pembiayaan, mengenali reputasi pengembangnya, dan detail klausul jual beli.

Memang apartemen yang belum dibangun umumnya menawarkan harga unit yang menggiurkan, namun memang ada resikonya, calon pembeli harus teliti sebelum membeli.

Baru-baru ini kita mendengar, komunitas konsumen yang mengajukan keberatan untuk melanjutkan pembayaran/cicilan dari unit apartemen yang mereka cicil/bayar namun belum juga masuk ke fase konstruks i. Dalam hal ini diperlukan mediasi, antara konsumen, pengembang dan perbankan untuk mendapatkan jalan keluar atas kondisi ini.

Konsumen memang harus cermat, bahkan harus mengetahui timeline pembangunan proyek yang diminati, hal ini penting untuk menghindari hal-hal yang tidak diharapkan di masa depan.

 

Penulis : Syarifah Syaukat

Sumber:

www.bisnis.com

www.kompas.com

 

Artikel Terkait:

Penjualan Kondominium Semester 1 2022 dan Prospek Tata Ruang 

Hal yang Perlu diperhatikan dalam Menentukan Tempat Hunian Ideal

Tips Memilih Kontraktor Untuk Bangun atau Renovasi Rumah

Share:
Back to Blogs