Sederet <i>Event </i> Internasional di Mandalika Dongkrak Perekonomian NTB | KF Map – Digital Map for Property and Infrastructure in Indonesia
Sederet Event Internasional di Mandalika Dongkrak Perekonomian NTB
Friday, 31 March 2023

Sepanjang tahun 2022 lalu hingga tahun 2023 saat ini, Indonesia telah beberapa kali terpilih menjadi tuan rumah sejumlah event internasional. Bukan hanya event terkait pertemuan, tapi juga olahraga, musik, dan lainnya. Salah satu wilayah di Indonesia yang terpilih menjadi tuan rumah beberapa event internasional adalah Nusa Tenggara Timur (NTB), khususnya di kawasan The Mandalika, Lombok. Beragam perhelatan acara wisata bertaraf internasional telah dilangsungkan di Sirkuit Mandalika, mulai dari MotoGP, MXGP, World Superbike, hingga sejumlah event internasional lainnya.

Banyaknya kegiatan wisata bertaraf internasional tentunya memberikan dampak positif terhadap perekonomian NTB, terutama setelah pandemi yang ‘menginfeksi’ sejak tahun 2020 lalu. Tidak hanya mendongkrak perekonomian, kehadiran event-event tersebut juga membuka peluang usaha dan menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat NTB.

Adanya penyelenggaraan event internasional juga memiliki potensi untuk mendorong sektor UMKM naik karena penjajakan-penjajakan produknya yang diikutsertakan dalam event tersebut. Tak hanya itu, dampak positif lainnya dari kehadiran berbagai event internasional yaitu pembangunan infrastruktur di NTB, di antaranya penyempurnaan Bandara Internasional Lombok, peningkatan kapasitas sejumlah pelabuhan, hingga pembangunan rumah sakit di NTB.

Deputi Bidang Industri dan Investasi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), Henky Manurung, juga menilai bahwa perhelatan event internasional di Indonesia dapat berdampak pula untuk mendongkrak naik sektor pariwisata. Dampak dari event internasional ini menyebabkan okupansi atau tingkat hunian hotel di sekitar Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika melonjak naik. Meningkatnya okupansi hotel ini menandakan bahwa event internasional dapat memberikan dampak yang baik bagi sektor pariwisata.

Berkaca dari tahun lalu, keberadaan event World Superbike Championship (WSBK) dan MotoGP telah membuat okupansi hotel di kawasan Mandalika meningkat tajam. PHRI NTB mengungkapkan perhelatan WSBK di tahun 2022 telah mengerek okupansi hotel hampir dua kali lipat dari 35 persen ke 60 persen.

Bahkan kamar-kamar hotel di sekitar kawasan Mandalika diketahui telah terisi penuh pada saat seminggu sebelum kegiatan WSBK. Gelaran MotoGP 2022 di Mandalika sendiri telah meningkatkan okupansi hotel di NTB hingga 60 persen selama kurun waktu kurang dari sepekan. PHRI NTB mengungkapkan bahwa okupansi kamar hotel di Lombok mencapai 95 persen selama perhelatan MotoGP Mandalika 2022.

Pada tahun ini, Pertamina Mandalika International Street Circuit memastikan bahwa akan ada 4 event internasional yang akan digelar di Sirkuit Mandalika. Mulai dari balapan internasional World Superbike (WSBK), MotoGP, Shell Eco-Marathon dan yang terbaru Asia Road Racing Championship. Event-event tersebut diawali dengan World Superbike Championship (WSBK) yang digelar 3 hingga 5 Maret 2023 kemarin. Perhelatan WSBK 2023 diketahui telah meningkatkan tingkat hunian hotel di Kawasan Mandalika sebesar 85 persen. Syamsul menyebut bahwa pihaknya optimis peningkatan okupansi hotel ini juga akan terjadi selama perhelatan event-event internasional lainnya yang akan mendatang di tahun ini.

Adanya penyelenggaraan event-event internasional di Mandalika ini tentunya memberikan dampak yang sangat positif bagi masyarakat. Diharapkan adanya koordinasi dan kerjasama antara pemerintah, stakeholder terkait dan seluruh masyarakat dapat terus berjalan secara solid sehingga pariwisata semakin maju dan berkembang.

 

Penulis : Maya Talitha Az Zahra

Sumber :

www.cnnindonesia.com

www.kompas.com

www.ntbprov.go.id

 

Artikel Terkait

Sederet Proyek Pembangunan untuk Event Internasional di Indonesia

Mengenal KEK Mandalika Lebih Dekat

Share:
Back to Blogs