Bulan ini, Knight Frank Global merilis lagi satu publikasi yang bertajuk ‘Global Branded Residences Report’ Edisi 2023.
Dalam publikasi tersebut disebutkan bahwa hunian bermerek (branded residential) dalam ranah global masih terus tumbuh dengan stabil, meski pandemi memberikan banyak perubahan. Sebagai sektor bisnis dengan kematangan usaha, hunian bermerek tetap memiliki peluang dan prospek cerah, baik untuk pengembang maupun operator. Sektor ini diprediksi akan tumbuh sekitar 12% setiap tahunnya, setidaknya sampai tahun 2026 nanti.
Publikasi ini disusun berdasarkan survei yang didistribusikan di sekitar 52 negara di dunia. Salah satu temuan dari publikasi ini menyebutkan bahwa penjualan global pada sektor hunian premium dan super premium telah bangkit kembali, dengan hub kunci diantaranya adalah Amerika, Inggris, Australia, Spanyol dan Perancis.
Hunian bermerek umumnya berkualitas premium, di atas kompetitornya yang tidak bermerek. Harga yang ditawarkan juga umumnya adalah harga unit premium dengan kualitas fitur hunian yang lengkap dan sesuai tren yang berkembang saat ini.
Sampai tahun 2026 diperkirakan akan hadir sekitar 103 project luxury branded residence di dunia dari 3 besar area yang aktif memberikan kontribusi stok yaitu, Timur Tengah, Eropa dan Amerika Latin. Beberapa atau merek hunian terbesar di ranah global meliputi Four Season, Ritz Carlton, Banyan Tree, St.Regis dan Mandarin Oriental.
Indonesia juga disebutkan sebagai salah satu pasar branded residences di dunia, bersama dengan Amerika Serikat, Meksiko, UEA, Thailand, UK, China, Vietnam, Kanada dan Turki. Pasar hunian bermerek semakin kokoh keberadaannya saat ini, tidak hanya nilai asetnya yang relatif terus terjaga pertumbuhannya, namun juga kualitasnya yang memberikan kenyamanan lebih bagi penghuninya, dan tentu saja imagenya yang prestise.
Penulis : Syarifah Syaukat
Sumber:
https://www.knightfrank.com/research/report-library/global-branded-residences-2023-10285.aspx
https://content.knightfrank.com/research/1617/documents/en/global-branded-residences-2023-10285.pdf
Artikel Terkait: